Cara Mudah Menghemat Pembangunan Rumah


Membangun sebuah rumah hunian bukanlah perkara yang sepele. Banyak hal yang perlu dipertimbangkan masak-masak karena akan membutuhkan biaya yang sangat banyak jika kita tidak merencanakannya dengan matang terlebih dahulu secara mendatail dan teliti. Kebutuhan akan material, dan lain-lain, sehingga dapat menekan biaya pembuatan rumah dan mencegah terjadinya pemborosan.

Sering dijumpai bangunan terbengkalai dan tak terselesaikan karena kehabisan dana. Terkadang ada pula yang baru diberi sebagian dinding dan belum diberi atap tetapi belum diplester dan lain-lain. Salah satu penyebab terbesar terjadi hal-hal seperti itu adalah karena perencanaan yang kurang matang, baik dari segi gambar rumah maupun biaya yang tersedia, bahan material yang digunakan dan lain sebagainya.

Untuk mengantisipasi hal itu,s alah satu caranya adalah memahami hal-hal yang berkaitan dengan bangunan rumah, misalnya cara menghitung volume bangunan atau kebutuhan bahan bangunan dan juga mengerti harganya. Dengan begitu, penghuni dapat merencanakan kemampuan biaya untuk pembangunan rumah yang sesuai dengan rencana dan anggaran biaya yang disediakan.

Sebagai tips, pada proses awal buatlah daftar ruangan yang dibutuhkan sekarang dan yang akan datang. Apabila dalam kurun waktu kedepan dibutuhkan tambahan ruang maka gambar desian rumah dibuat dengan sistem rumah tumbuh. Dengan demikian, biaya yang dibutuhkan berdasarkan kebutuhan saat ini.

Buatlah desain rumah yang tidak membutuhkan peralatan khusus sehingga mudah dalam hal pelaksanannya dengan menggunakan bahan material yang mudah pula perawatannya. Selain itu perlu juga diperhatikan desain rumah yang pencahayaan alaminya dapat masuk kedalam rumah secara maksimal dengan memperhatikan sistem pengudaraan agar setiap ruangan tidak selalu harus menggunakan AC setiap saat dan seminimal mungkin gunakanlah bahan material yang mahal hanya untuk ruang-ruang tertentu saja.

Source : http://solusirumahminimalis.com/2015/03/08/cara-hemat-membangun-rumah-tinggal/

Post a Comment

Silahkan berkomentar dibawah sini :)